USG merupakan metode pemeriksaan untuk mengetahui penyebab keluhan yang dialami pasien. Selain untuk keperluan diagnosis, pemeriksaan ini juga bisa memantau perkembangan janin dan skrining rutin untuk mendeteksi penyakit tertentu secara dini. USG yang tersedia di Puskesmas Pringkuku adalah di Ruang KIA yang bertujuan untuk memantau perkembangan janin.