NO | KOMPONEN | URAIAN |
1 | Persyaratan | 1. Pasien Umum (Non BPJS/KIS): a. Pasien Baru : KTP/KK b. Pasien Lama : KTP dan Kartu Pengunjung Puskesmas Pringkuku 2. Pasien BPJS / KIS : a. Pasien Baru : KTP/KK dan Kartu peserta BPJS/KIS (jika punya) b. Pasien Lama : KTP, Kartu peserta BPJS/KIS (jika punya) dan Kartu Pengunjung Puskesmas Pringkuku 3. Pasien Siswa Sekolah: Buku UKS dari sekolah |
2 | Sistem, Mekanisme, dan Prosedur | A. Offline Pasien Baru : 1. Pasien datang langsung mengambil nomor antrian dengan menekan tombol di mesin antrian: a. A (Pendaftaran Umum), untuk pasien bukan prioritas b. B (Pendaftaran Prioritas), untuk pasien lansia (usia ≥60 tahun), balita (usia <5 tahun), ibu hamil, dan disabilitas 2. Pasien menunggu di Ruang Tunggu 3. Pasien dipanggil petugas sesuai nomor antrian 4. Pasien mendaftar dengan menyerahkan nomor antrian, kartu identitas (KTP/KK) dan Kartu BPJS/KIS jika punya 5. Pasien/keluarga pasien mengisi form general concent 6. Pasien dipersilahkan menunggu di ruang tunggu pelayanan Pasien Lama : 1. Pasien datang langsung mengambil nomor antrian dengan menekan tombol di mesin antrian: a. A (Pendaftaran Umum), untuk pasien bukan prioritas b. B (Pendaftaran Prioritas), untuk pasien lansia (usia ≥60 tahun), balita (usia <5 tahun), ibu hamil, dan disabilitas Pasien menunggu di Ruang Tunggu 2. Pasien dipanggil petugas sesuai nomor antrian 3. Pasien mendaftar dengan menyerahkan nomor antrian, kartu identitas (KTP/KK) dan Kartu BPJS/KIS jika punya 4. Pasien dipersilahkan menunggu di ruang tunggu pelayanan B. Online Ø Pendaftaran Online melalui E-Darlin 1. Pasien mendaftar online pada H-1 sebelum berkunjung 2. Pasien membuka link pendaftaran online pada smartphone melalui http://bit.ly/e-darlin 3. Pasien mengisi form pendaftaran sesuai data pasien yang benar 4. Pasien memencet tombol “Kirim” 5. Pada saat hari berkunjung pasien datang ke pendaftaran untuk konfirmasi kedatangan lalu menunggu di ruang tunggu pelayanan Ø Pendaftaran Online melalui Mobile JKN 1. Pasien membuka aplikasi Mobile JKN, login menggunakan akun yang sudah terdaftar 2. Pilih menu “Pendaftaran Pelayanan” yang berada di halaman awal aplikasi 3. Klik tab “Faskes Tingkat Pertama” 4. Pilih poli yang akan dituju serta tanggal dan waktu kunjungan ke FKTP anda di kolom yang tersedia 5. Di kolom berikutnya, isi keluhan yang dialami pasien 6. Setelah selesai mengatur tanggal dan waktu kunjungan, klik opsi “Simpan” 7. Selanjutnya, peserta BPJS Kesehatan akan mendapat nomor antrian BPJS Kesehatan pada FKTP yang telah dipilih 8. Pada saat hari berkunjung pasien datang ke pendaftaran untuk konfirmasi kedatangan lalu menunggu di ruang tunggu pelayanan Ø Pendaftaran Imunisasi Online melalui WhatsApp 1. Pasien mengirim pesan melalui aplikasi Whatsapp ke nomor 087702200100 sesuai format yang telah ditentukan sebagai berikut: a. No Indek Keluarga (jika ada) b. NIK Anak c. Nama Anak d. TTL Anak e. Nama Ayah f. Nama Ibu g. Alamat Lengkap h. Jenis kelamin i. BPJS (jika ada) 2. Petugas pendaftaran membalas pesan Whatsapp berupa informasi tentang jadwal kunjungan pasien esok hari untuk konfirmasi kedatangan di bagian pendaftaran |
3 | Jangka Waktu Pelayanan | 1. Pasien baru: 6 menit 2. Pasien lama: 3 menit |
4 | Biaya/tarif | Sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan Nomor 09 Tahun 2023 |
5 | Produk Pelayanan | 1. Pelayanan Pendaftaran Pasien 2. Pelayanan Rekam Medis 3. Pemberian Informasi Terkait Layanan |
6 | Penanganan pengaduan, saran dan masukan/apresiasi | Pasien/pengguna layanan menyampaikan pengaduan, saran dan masukan/apresiasi melalui: 1. Kotak Saran 2. WhatsApp: 087702200100 3. Email: puskesmas_pringkuku@yahoo.com 4. Google Form: http://bit.ly/e.sambat 5. Website: https://puskesmaspringkuku.pacitankab.go.id 6. Instragam: Puskesmas Pringkuku 7. Facebook: puskesmaspringkuku |
- Home
- Profil
- Pelayanan
- UKP, KEFARMASIAN DAN LABORATORIUM
- UKM
- Pelayanan Publik
- Capaian Kinerja